POST TEST PROTEKSI DATA
1. Terdapat 3 jenis kriptografi, jelaskan masing-masing jenis kriptografi secara singkat A. Jenis Kriptografi Berdasarkan Kunci Algoritma Simetris Algoritma ini disebut simetris dikarenakan mempunyai sebuah key atau kunci yang sama dalam melakukan proses enkripsi dan dekripsi sehingga algoritma ini juga sering disebut dengan algoritma kunci tunggal atau algoritma satu kunci. Key dalam algoritma ini bersifat rahasia atau private key sehingga algoritma ini juga disebut dengan algoritma kunci rahasia, dan aksesnya hanya dapat digunakan oleh orang-orang yang diberikan akses. Algoritma Asimetris Algoritma ini disebut asimetris karena sistem kunci yang digunakan untuk enkripsi berbeda dengan kunci yang digunakan untuk dekripsi. Kunci yang digunakan untuk enkripsi sendiri adalah kunci publik atau public key sehingga algoritma ini juga disebut dengan algoritma kunci publik. Sedangkan kunci untuk dekripsi menggunakan kunci rahasia atau private...